Isi Bensin di Dekat Kompor Menyala, Rumah Terbakar, Lukai Dua Orang

Editor Petugas BPBD Kabupaten Serang melakukan pendinginan bangunan yang terbakar di Kopo, Serang, Senin.(8/11/2021)./bantennews.co.id/ist.
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | SERANG – Sebuah rumah di Kampung Gage, Desa Nyompok, Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, terbakar, Senin (8/11/2021) pagi sekira pukul 08.30 WIB. Akibat insiden tersebut dua orang luka bakar.

Kedua korban luka bakar diidentifikasi Encep (57) sebagai karyawan dan Uda alias Lay (49) sebagai pedagang.

Menurut informasi, kebakaran terjadi di rumah milik Sapei (42) akibat kedua korban isi bensin di dekat kompor menyala sehingga api menyambar ke jerigen yang berisi bensin lalu merambar ke bahan yang mudah terbakar.

Dalam insiden tersebut, Encep dan Uda sedang berusaha memadamkan api yang menyambar benda mudah terbakar hingga merambat ke rumah

“Korban terluka saat sedang melakukan pemadaman mandiri,” ujar Danny Farera selaku Petugas Crisis Sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang dilansir SuaraBanten.id dari BantenNews.co.id, Senin (8/11/2021).

Kedua korba luka bakar langsung dilarikan ke puskesmas terdekat oleh warga setempat. Pada pukul 09.00 WIB, api berhasil dipadamkan oleh warga setempat dan Damkar Sektor Jawilan BPBD Kabupaten Serang. @fen

Baca Juga :  Demokrat Gelar Pendidikan Politik dan Pelantikan DPAC se Kabupaten Bandung

Fendy Sy Citrawarga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Lampaui Target WHO, 200 Juta Vaksin Covid-19 Telah Disuntikkan di Indonesia

Sel Nov 9 , 2021
Silahkan bagikanVISI.NEWS I JAKARTA – Meski sudah berhasil menyuntikkan 200 juta dosis vaksin Covid-19, pemerintah Indonesia terus memperkuat program vaksinasi nasional untuk mencapai target herd immunity alias kekebalan kelompok. Menurut data Kemenkes RI, program vaksinasi pemerintah sudah mencapai sekitar 40 persen untuk kategori dosis lengkap, dan 60 persen untuk dosis […]