Wapres Melepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji Kloter Pertama dari Bandara Juanda Surabaya

Editor Kiai Ma’ruf Amin melepas keberangkatan jemaah calon haji kloter pertama dari Bandara Juanda, Surabaya, Sabtu (4/6/2022)./via mui.or.id/ist.
Silahkan bagikan

VISI.NEWS | SIDOARJO – Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin, melepas keberangkatan jemaah calon haji kloter pertama pada Sabtu (04/062022) pagi dari Bandara Juanda, Surabaya.

Rombongan ini menjadi kloter pertama yang berangkat sejak terjadinya pandemi Covid-19. Mereka terjadwal berangkat pada 4 Juni 2022.

Kepada jemaah yang berangkat kloter pertama itu, Kiai Ma’ruf berharap agar mereka betul-betul menjaga kesehatannya. Sebab, Covid-19 meskipun sudah semakin mereda namun belum benar-benar habis.

“Saya meminta, di sana betul-betul serius. Karena Covid-19 masih belum habis, mohon menjaga kesehatannya, ” ujar Kiai Ma’ruf di hadapan para jemaah di dalam Pesawat Saudi Arabia Arline SV 5141 yang akan menuju Madinah.

Wapres tiba di VIP Room Terminal 2 Bandara Juanda pukul 07.00. Setelah itu, bersama rombongan yang terdiri dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Nizar Ali, Kiai Ma’ruf menuju kabin pesawat.

Selain berpesan kepada jemaah calon haji, Wapres juga berpesan kepada petugas haji. Dia meminta petugas haji tidak sibuk sendiri, namun fokus melayani para jemaah.

“Jangan sampai nanti di sana petugasnya sibuk sendiri, ibadah sendiri, tidak melayani jemaah. Jadi supaya jemaah terlayani dengan baik, ” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Khofifah Indar Parawansa, menyampaikan doa semoga semua jemaah tetap sehat dan bisa kembali ke tanah air sebagai haji yang mabrur.

“Alhamdulillah Allah memanggil ibu dan bapak sekalian sebagai tamu Allah pada pelaksanaan ibadah haji 1443 Hijriah. Mudah-mudahan semuanya sehat, yang di rumah juga sehat, yang melaksanakan ibadah haji semuanya khusyuk dan mabrur. Amin,” ujar Khofifah.

Pada kesempatan itu, Wapres melepas 445 jemaah calon haji dan 4 orang petugas haji.

Baca Juga :  Arab Saudi Undang Menag Sebagai Tamu Utama Muktamar Haji 2023

Embarkasi Surabaya berencana memberangkatkan 38 kloter dengan total jemaah 16.967. Mereka terdiri dari 16.087 dari Jawa Timur, 318 dari Bali, dan 291 dari NTT, 119 dari Palembang, dan 152 petugas kloter.

Pemberangkatan kloter terakhir akan dilaksanakan pada 2 Juli 2022. @fen

Fendy Sy Citrawarga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Hongaria Butuh Waktu 8 Tahun untuk Taklukkan Inggris

Ming Jun 5 , 2022
Silahkan bagikanVISI.NEWS/BUDAPEST– Hongaria butuh waktu delapan tahun lebih untuk menaklukkan Inggris setelah menang tipis 1-0, dalam ajang pembuka UEFA Nations League A Grup 3 yang berlangsung di Puskas Arena, Budapest, Minggu (5/6/2022) dini hari WIB. Gol semata wayang Hongaria tercipta pada menit ke-66 melalui tendangan penalti Dominik Szoboszlai, setelah Zsolt […]